Agar Terlihat Jenjang, Pilih Jeans Model Ini

JABARNEWS | BANDUNG – Dalam urusan memilih outfit, para wanita bertubuh mungil kerap kali mengalami kendala. Terutama saat harus membeli celana baru.

Banyak dari mereka yang mengaku kesulitan dalam memilih ukuran yang pas. Pada umumnya, produk jeans di pasaran memiliki ukuran yang cenderung panjang. Tak sedikit para wanita bertubuh mungil pun harus rela memotong celana terlebih dahulu agar mendapat ukuran yang pas.

Jika salah memilih penjahit, bisa-bisa membuat bentuk celana menjadi jauh dari yang diinginkan. Oleh karena itu, berikut di bawah ini adalah beberapa jenis celana yang cocok untuk wanita bertubuh mungil, diantaranya:

Baca Juga:  Ini Dia Hal yang Harus Diperhatikan Saat Akan Liburan Naik Bus

– Flare Jeans

Celana model ini memiliki desain yang menyempit di bagian lutut. Sementara di bagian bawahnya terlihat lebih longgar dan juga memberi kesan flowy saat berjalan. Pemilik tubuh mungil akan terlihat lebih jenjang ketika memakainya.

– Boyfriend Jeans

Si mungil dengan gaya casual pasti jatuh cinta dengan celana ini. Potongan yang longgar tidak akan membuat tubuhmu semakin kecil. Bagian bawah yang terlalu panjang bisa dipakai dengan model cuff pants. Disiasati dengan menggulung ujungnya. Padukan dengan sneakers untuk kesan casual.

Baca Juga:  Dedi Mulyadi: Pidato Doktor Honoris Causa Airlangga Terkait Teknologi 4.0

– Bootcut Jeans



Celana bootcut dapat membuat penampilan menjadi unik. Perpaduan dengan patterned top bisa menciptakan gaya hippie. Celana dengan potongan standar ini akan lebih mudah di mix and match sesuai dengan berbagai macam outfit hijab.

– Black Motto Jeans



Warna gelap memang membuat tubuh terkesan lebih kecil. Namun tidak, saat sebuah ripped jeans berwarna navy atau hitam. Ripped jeans kan membuat penampilan jauh terlihat lebih fashionable. Pilih celana yang memiliki inner di dalamnya agar tetap bisa dipakai bersama hijab.

Baca Juga:  Pemberantasan Korupsi Kian Efektif Berkat Teknologi Informasi

– High-Rise Jeans



Jeans model ini dapat menciptakan kesan kaki terlihat lebih jenjang. Garis pinggang yang lebih tinggi, akan membentuk siluet di bagian pinggul, sehingga kaki terlihat lebih panjang dari aslinya. Kamu bisa memadukannya dengan cropped top. Tambahkan long vest atau outer, untuk menjaga penampilan tetap sopan.

Itulah tadi beberapa jenis celana yang cocok bagi wanita yang bertubuh mungil. Semoga info ini bermanfaat bagi anda dan selamat mencoba. (Fin)

Sumber berita ini diambil dari dream.co.id

Jabarnews | Berita Jawa Barat