Tour de Jabar Demokrat, Ajang Lepas Rindu

JABARNEWS | PURWAKARTA – Tour de Jabar bersama Demokrat, diakui SBY, ajang melepas kerinduan dengan rakyat setelah empat tahun tak lagi memimpin Indonesia.

“Ini media saya menemui rakyat, kapan lagi bisa bersama sama seperti ini, setelah empat tahun diluar pemerintahan,” ujar Ketum Demokrat itu.

Diungkapnya, kebiasaan dirinya menemui rakyat telah dilakoni selama 10 tahun memimpin Indonesia. SBY rajin menyambangi rakyat dari seluruh pelosok negeri.

Baca Juga:  Kasus Dugaan Ijazah Palsu Kades Sukajaya, Begini Kata Kasatreskrim Polres Purwakarta

“Berbekal menyapa dan menyerap aspirasi ini, bila Allah SWT mengijinkan Demokrat memenangi Pemilu 2019 dan dipercaya menahkodai lagi ini negeri, persoalan atau kendala dihadapi rakyat sudah tahu dan tinggal menyelesaikannya,” jelas SBY dalam lawatan pertamanya ke Purwakarta, rangkaian Demokrat tour de Jabar, Selasa (20/3/2018).

Baca Juga:  Pertamina Kerahkan Ribuan Personel Bersihkan Tumpahan Minyak di Karawang

Dalam rangkaian tour de Jabar ini ada enam kota yang akan disambangi Presiden RI ke 6 itu antara lain Purwakarta, Subang, Sumedang, Bandung, Sukabumi dan Bogor.

Di Purwakarta, SBY membawa serta istrinya Ani Yudhoyono, Edi Baskoro atau dikenal Ibas dan sejumlah petinggi Demokrat dijadwalkan bersilaturahmi dengan ibu-ibu majelis taklim se-Purwakarta, di Perum Puskopad, Kel Cisereuh, Purwakarta, Selasa (20/03/2018) sore ini.

Baca Juga:  Ini Materi MPLS di SMK Taruna Sakti Purwakarta

SBY bersama rombongan direncanakan akan berada di Purwakarta seharian ini dan menginap di Purwakarra. SBY akan melanjutkan lawatan tour de jabar ke Subang Rabu (21/03/2018) besok. (Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat