Di Dunia Maya Pun Ucapan Selamat Pada Ating Ramai

JABARNEWS | SUBANG – Warga Subang tampaknya senang dengan sosok Ating Rusnatim. Terbukti sejak dilantik terus mengalir ucapan selamat. Tak hanya di dunia nyata tetapi juga di dunia maya.

Seperti disampikan salah seorang netizen di Grup Facebook Subang. Pemilik akun Facebook, Irman, dalam unggahannya mengucapkan selamat atas dilantiknya Anting Rusnatim sebagai Wakil Bupati Subang.

“Selamat buat Pak Ating, semoga bisa amanah,” tulisanya dikutip Jabarnews Sabtu (24/3/2018).

Baca Juga:  PDIP Persilahkan PPP Keluar dari Koalisi, Jika Ngotot Soal Ini

Unggahan tersebut disambut sejumlah netizen dengan berbagai komentar.

“Amiin ya Rab,  semoga bisa membawa Subang lebih baik lagi, Subang nu anyar,” tulis akun Facebook milik Mulyana

Grup Facebooker Subang, Widi, dalam komentarnya mengingatkan kepada bupati dan wakil bupati yang baru dilantik untuk tidak lupa memperbaiki jalan di Subang. Karena selama ini banyak jalan di Subang yang rusak.

“Tong hilaf Pak Wakil, seueur pisan jalan jalan di Subang nu rukasak, mugi janten perhatosan,” tulisnya

Baca Juga:  4 Jasad Korban Kecelakaan Maut Tol Cipularang Teridentifikasi

Seperti diberitakan Ating, resmi dilantik sebagai Wakil Bupati Subang sisa masa jabatan 2013-2018 di Aula Barat, edung Sate, Bandung, Jumat (23/3/2018) oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan

“Semangat kerjanya, jadikan Subang Anyar yang bersih dan bermartabat,” tulis akun facebook Indra

Sebagian besar netizen mengucapkan selamat sekaligus menunggu Ating segera merealisasikan program-program Bupati non aktif Imas Aryumningsih, serta mengharapkan agar Ating menjadi pemimpin yang amanah.

Baca Juga:  Cara Menulis Artikel SEO Friendly yang Menarik dan Informatif Menurut Deric Santoso, Owner optimaise.co.id

Sejumlah tokoh partai dan tokoh masyarakat juga mengungkapkan hal yang sama di akun facebooknya.

Ketua DPRD Subang Beni Rudiono juga turut menulis ucapan selamat.

“Selamat atas dilantiknya Pak Ating menjadi Wakil Bupati Subang, semoga amanah, ” kata Beni dalam akun Facebooknya. (Mar)

Jabarnews |


Berita Jawa Barat