Sudrajat – Ahmad Syaikhu Klafikasi Kaus #2019GantiPresiden

JABARNEWS | BANDUNG – Pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu memenuhi panggilan Badan

Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jabar. Pasangan nomor urut tiga ini datang untuk mengklarifikasi aksi pamer kaus #2019GantiPresiden saat debat kedua di Kampus UI.

Dikutip dari detik, Sudrajat – Syaikhu datang ke kantor Bawaslu Jabar, Jalan Turangga, Kota Bandung, Sabtu (19/5/2018) sekitar pukul 15.10 WIB. Keduanya datang dengan pengawalan puluhan tim sukses dan relawan pendukung yang mengenakan pakaian putih dan loreng coklat.

Baca Juga:  Tinjau Pasar Sederhana Bandung, Emil: Masih Terkendali

Pasangan Sudrajat – Syaikhu kompak mengenakan kemeja putih turun di mobil yang sama. Keduanya lalu tersenyum menyapa awak media yang sudah menunggu. Sudrajat mengaku sedikit telat datang memenuhi panggilan Bawaslu.

Baca Juga:  Satpol PP Bandung Amankan Ratusan Botol Miras

“Hari ini memenuhi undangan Bawaslu Jabar, tapi telat sedikit soalnya macet,” kata Sudrajat kepada awak media.

Ketika disinggung pemanggilan ini mengenai aksi pamer kaus #2019GantiPresiden, Sudrajat membenarkan. Kedatangannya dalam konteks mengklarifikasi insiden yang terjadi saat debat kedua di kampus Universitas Indonesia, Depok, Senin (14/5/2018) silam.

Baca Juga:  Ratusan Warga Kepung Pabrik Galena Masih Beroperasi di Cianjur

“Iya, klarifikasi saja,” singkat Sudrajat sambil berlalu meninggalkan awak media menuju ruang pertemuan.

Hingga pukul 17.00 WIB, pertemuan masih berlangsung tertutup. Sementara tim sukses dan simpatisan menunggu di depan gedung Bawaslu Jabar. (Yfi)

Jabarnews | Berita Jawa Barat