JABARNEWS | KOTA CIREBON – Nyaris tak ada tempat sepi di Cirebon. Semua destinasi wisata diserbu ribuan pengunjung.
Tiga destinasi wisata yang dimiliki Cirebon diantaranya adalah keraton Kasepuhan Cirebon, Masjid Agung sang cipta rasa dan Gua Sunyaragi, dijejali lonjakan pengunjung hingga tiga kali lipat bila dibanding hari biasa.
Demikian disampaikan Sultan Sepuh Keraton Kasepuhan Cirebon PRA Arief Natadiningrat SE.
Dari data yang dihimpun pengelola Goa Sunyaragi, Sultan mengatakan, setiap harinya pasca lebaran ini, jumlah pengunjung mengalami lonjakan hingga 200 persen dibanding hari biasa.
“Jika pada hari biasa pengunjung yang datang berkisar antara 400-500 orang, pada momen lebaran ini meningkat lebih dari 1000 pengunjung yang datang,” kata Sultan, Minggu(17/6/2018).
Meningkatnya animo masyarakat untuk mendatangi obyek wisata Goa Sunyaragi ini, sambung Sultan, tidak terlepas dari adanya tambahan fasilitas dan tambahan (wahana) di lokasi wisata tersebut.
Diantaranya wahana flying fox dan sepeda gantung. Dua wahana baru ini cukup memberikan nilai tambah tersendiri sehingga masyarakat semakin asyik mendatangi Goa Sunyaragi.
Dan tidak kalah penting, lanjut Sultan, khusus pada momen pasca lebaran ini, pihaknya menampilkan pagelaran tari di kompleks wisata bagi pengunjung.
“Tiga hari ini pengujung mendapatkan suguhan seni tradisional berupa Tari Topeng dan Sintren. Ini merupakan kebudayaan daerah yang menjadi kebanggan warga Cirebon,” tutupnya. (One)
Jabarnews | Berita Jawa Barat