JABARNEWS | BANDUNG – DPRD Jawa Barat (Jabar) bekerjasama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) Jabar bersinergi berantas peredaran narkoba di wilayah Jawa Barat.
Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat Ineu Purwadewi Sundari merasa prihatin dengan kondisi peredaran zat haram tersebut yang kini sudah sampai pada di daerah pedesaan.
“Bahwa sesuai dengan informasi dari BNN Jawa Barat saat ini peredaran narkotika sudah menyentuh daerah-daerah pedesaan di Jawa Barat, tentunya DPRD berharap bisa bekerjasama terkait program-program misalnya sosialisasi dampak negatif dari narkoba di tingkat desa-desa, kalau ada kesempatan dan ada kegiatan di daerah DPRD Provinsi Jawa Barat akan berkerjasama dengan BNN,” kata Ineu kepada wartawan usai menerima kunjungan silaturahmi Badan Narkotika Nasional (BNN) Jawa Barat, Senin (10/9/2018).
Menurutnya saat ini bukan tak cukup upaya penanggulangan dan pemberantasan peredaran narkotika hanya di lakukan oleh BNN namun harus dilakukan oleh seluruh unsur pemerintahan dan masyarakat. Oleh kerana itu Ineu menyambut baik usulan kerjasama yang digagas oleh BNN Jawa Barat dengan DPRD Provinsi Jawa Barat dalam upaya pemberantasan peredaran narkotika di Jawa Barat.
DPRD Provinsi Jawa Barat akan ikut serta mensosialisasikan dampak negatif dari narkoba, BNN juga akan memberikan buku-buku terkait bahaya narkoba
“Sehingga nanti DPRD bisa menyampaikan di kegiatan-kegiatan DPRD seperti saat reses dan sebagainya, karena BNN memandang saat ini bahaya narkotika tidak hanya berkembang di perkotaan tetapi di daerah pedesaan perlu adanya upaya antisipasi supaya peredaraan dan penyalahgunaan narkoba tidak terjadi di desa-desa Jawa Barat” pungkas Ineu. (Mil)
Jabarnews | Berita Jawa Barat