Tim Jokowi-Ma’ruf Jawa Barat Siap Berjibaku Bangun Serangan Darat

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Jawa Barat Dedi Mulyadi mengaku siap melancarkan serangan darat di Pilpres 2019. Serangan tersebut dalam rangka menahan laju perkembangan segmentasi suara Prabowo-Sandi di provinsi berjuluk pasundan itu.

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPD Golkar Jabar itu saat memberikan pengarahan. Tepatnya, di Hotel Malaka, Kota Bandung, Sabtu (15/12/2018).

Menurut Dedi, konsolidasi lapangan lebih efektif menjaring suara dibandingkan pola lain. Sebab, lebih terjalin keterkaitan batin antara kandidat dengan calon konstituen. Atas dasar itu, instruksi untuk bergerak di berbagai simpul suara telah dia berikan.

Baca Juga:  Inilah 15 Negara dengan Kasus Cacar Monyet Tertinggi

“Instruksi itu sudah saya berikan sejak jauh hari. Januari tahun depan akan lebih massif. Kita berjibaku agar selisih kemenangan yang kita raih semakin jauh,” katanya.

Mantan Bupati Purwakarta dua periode itu menjelaskan prestasi kerja Jokowi menjadi konten utama sebagai amunisi. Dia mencontohkan beberapa program di antaranya, Program Keluarga Harapan dan pembangunan infrastruktur.

“PKH semakin dinikmati masyarakat, ini kan bagus untuk secara massif disosialisasikan. Kemudian, pembangunan infrastruktur juga begitu. Rupiah yang selalu stabil, tidak ada lonjakan harga di pasaran dan biaya sekolah yang murah juga kita sampaikan,” ujarnya.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Bertemu Airlangga Hartarto, Ini Yang Dibahas

Yakini Perubahan Hasil

Dedi meyakini serangan darat yang dia bangun bersama tim akan melahirkan perubahan hasil. Sebagaimana diketahui, Pilpres 2014 menjadi momok menakutkan bagi Jokowi di Jawa Barat. Mantan Wali Kota Solo itu kalah telak dari kompetitornya, Prabowo Subianto.

Akan tetapi, dia memastikan hasil Pilpres 2014 tidak akan terulang di Pilpres 2019. Jokowi menurutnya akan meraih hasil maksimal dengan margin suara jauh di atas Prabowo.

“Ada banyak perubahan, Bandung Raya sudah jauh berbeda dengan keadaan di Pilpres 2014. Kawasan Purwasuka juga sama, dulu basis Pak Prabowo, sekarang sudah menjadi basis Pak Jokowi,” katanya.

Baca Juga:  Begini Cara Membersihkan Tanaman di Dalam Rumah, Salah Satunya Menggunakan Kulit Pisang

Daerah yang berbatasan langsung dengan Ibu Kota Jakarta menjadi perhatian khusus Tim Jokowi Jawa Barat. Pasalnya, daerah tersebut sering terpapar isu yang tengah hangat di Jakarta.

Selain itu, Dedi mengakui daerah Priangan Timur masih menjadi pekerjaan rumah bagi dirinya dan tim.

“Wilayah itu masih diklaim mereka (Prabowo-Sandi.red). Tetapi, selisihnya sudah menipis karena itu kita terus genjot,” ujarnya. (jar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat