Diminati Klub Thailand, Zola Prioritaskan Persib

JABARNEWS | BANDUNG – Gelandang muda Persib Bandung, Gian Zola Nasrullah dikabarkan diminati klub dari Thailand.

Tak tanggung-tanggung, ada empat klub dari Thailand yang menawari Zola untuk mengikuti trial. Namun, Budi tak menyebutkan secara gamblang empat klub itu.

“Tawarana tim lain, ada dari Thailand, tim di Liga 1 dan Liga 2 nya. Totalnya ada empat tim,” ujar Budi Nugraha, ayah Zola, Senin (31/12/2018).

Tidak cuma tawaran dari tim luar, Budi mengaku pemain berusia 20 tahun itu pun diminati sejumlah klub peserta kompetisi Liga di Indonesia. Menurutnya, saat ini ada sekitar enam klub yang sudah mengutarakan keinginan mereka untuk menjadikan Zola sebagai salah satu pemainnya.

Baca Juga:  Bruno Cantanhede Samakan Persib Bandung dengan Sao Paulo

“Untuk tawaran dari tim lokal (Indonesia), ada enam. Empat dari Liga 1 dan dua dari Liga 2,” sebutnya.

Meski begitu, Budi mengaku sampai saat ini Zola belum memutuskan untuk menerima tawaran itu. Disebutkannya, pemain jebolan Diklat Persib itu masih memprioritaskan untuk bermain bersama skuat Maung Bandung musim depan. Terlebih Zola pun masih terikat kontrak bersama Persib.

“Zola masih terikat kontrak satu tahun lagi di Persib. Intinya kita tunggu keputusan dari pelatih. Kalau masuk dalam skema materi pemain musim depan, pasti lanjut di Persib. Kalau ternyata tidak masuk, pasti pindah,” ungkapnya.

Baca Juga:  Debut Pertama Ricky Kambuaya Diwarnai Pembantaian Pangeran Biru

Secara pribadi, Budi mengaku dirinya berharap Zola masih bertahan di Persib dan mendapatkan menit bermain lebih banyak musim depan.

Seperti diketahui, saat Persib dilatih Mario Gomez, Zola hanya mendapatkan kesempatan bermain sebanyak dua kali dengan catatan menit bermain selama 22 menit saja. Memasuki putaran kedua Liga 1 2018, Persib pun meminjamkan Zola untuk memperkuat Persela Lamongan.

Baca Juga:  Prediksi Susunan Pemain Persib vs PSS Sleman di Babak 8 Besar Piala Presiden

Di Persela, Zola menjadi andalan di lini tengah. Dari total 17 pertandingan yang dilakoni Laskar Joko Tingkir di putaran dua Liga 1 2018, Zola tampil dalam 16 laga dengan torehan lima asisst. Zola hanya absen dalam satu pertandingan, saat Persela bentrok dengan Persib.

“Kalau saya pribadi ingin Zola di Persib, dengan catatan ada kesempatan bermain.Soalnya waktu di Persela saya lihat dia (Zola) performanya lagi naik. Sayang kalau hanya di bangku cadangan saja,” tegasnya. (Ely)

Jabarnews | Berita Jawa Barat