Pelatih Persib Boyong 21 Pemain Ke Cilacap

JABARNEWS | BANDUNG – Lakoni laga tandang melawan Persiwa Wamena pada babak 32 besar Piala Indonesia, Persib Bandung membawa 21 pemain ke Cilacap. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Wijayakusuma Cilacap, Minggu (27/1/2019).

Pada laga perdana Persib di 2019 ini, Pelatih Persib, Miljan Radovic memboyong seluruh rekrutan anyarnya. Sebut saja Esteban Vizcara, Srdjan Lopicic, Erwin Ramdani, Abdul Aziz, Frets Butuan dan Zalnando. Tidak cuma itu, Radovic pun turut membawa tiga penggawa Persib U-19, M. Syafril Lestaluhu, Beckham Putra Nugraha, dan Mario Jardel.

Baca Juga:  Ini Cara Persija Kalahkan Persib

Radovic mengaku, meski dirinya baru kembali melatih kemarin, tapi dia sudah memiliki bayangan kerangka starter yang akan dimainkan melawan Persiwa. Pelatih asal Montenegro itu mengatakan, selama dia menjalani kursus kepelatihan lisensi UEFA di Montenegro pekan lalu, dirinya masih terus memantau pasukannya melalui video yang dikirimkan.

“Sudah punya tapi nanti kita lihat lagi. Ini pre season kita harus hati-hati. Kalau kondisi tidak bagus dikhawatirkan akan cedera,” kata Radovic.

Baca Juga:  Selama Ramadan, Persib Latihan Malam Hari

Saat ditanya apakah pada pertandingan nanti Radovic akan menurunkan Lopicic, disebutkannya dia memang akan membawa pemain asing yang dimilikinya. Seperti Ezechiel N’Douassel dan Lopicic. Namun apakah dia akan menurunkannya, menurutnya pemain asingnya masih perlu waktu.

“Oke sejak awal latihan kondisi Lopicic cukup bagus. Tapi untuk Ezechiel, Vizcarra, dan Zalnando masih harus hati-hati. Itu semua proses. Saya tidak ingin ada masalah, saya mau semua kondisi bagus,” tegasnya. (Ely)

Baca Juga:  Ezra Kembali Berlatih, Ciro Alves Masih Terpisah

Berikut Pemain yang Diboyong Ke Cilacap:

  • Penjaga Gawang:

    I Made Wirawan

    M. Aqil Saviq
  • Pemain Belakang:

    Wildansyah

    Indra Mustafa

    Henhen Herdiana

    Mario Jardel

    Ardi Idrus

    Zalnando
  • Gelandang:

    Hariono

    Kim Jeffrey Kurniawan

    Beckham Putra Nugraha

    Abdul Aziz

    Srdjan Lopicic

    M. Syafril Lestaluhu

    Febri Hariyadi

    Erwin Ramdhani

    Esteban Vizcarra

    Frets Butuan
  • Penyerang:

    Muchlis Hadi Ning S

    M. Wildan Ramdhani

    Ezechiel N’douassel.

Jabarnews | Berita Jawa Barat