Persiwa Pastikan Akan Berjuang Melawan Persib

JABARNEWS | BANDUNG – Persiwa Wamena pastikan pihaknya tak gentar menghadapi Persib Bandung pada babak 32 besar Piala Indonesia yang berlangsung di Stadion Wijayakusuma Cilacap, Minggu (27/1/2019).

Di atas kertas, Persib memang lebih unggul dibandingkan Persiwa. Tim berjuluk Badai Pegunungan itu saat ini berada di level Liga 3 kompetisi sepakbola di Indonesia. Tidak cuma itu, secara materi pemain pun Persib jauh lebih berkualitas.

Baca Juga:  Jelang Lawan Bali United, Bek Persib Ini Ngaku Begini

Kendati demikian, Pelatih Persiwa, Winaryo menegaskan, walaupun timnya berasal dari kasta Liga 3 dan Persib dari Liga 1 tapi tidak menjadi alasan timnya tampil loyo. Dia pun memastikan menghadapi Ezechiel N’Douassel dan kawan-kawan, Persiwa tetap menargetkan kemenangan.

Baca Juga:  Ryohei Miyazaki, Mulai Jalani Tes dan Latihan Bersama Tim Persib

“Untuk pertandingan besok, intinya kami akan berjuang untuk bisa lolos babak 32 besar. Kami punya kesempatan yang sama untuk meraih kemenangan, target kami pun menang,” ujarnya pada preskon prematch, Sabtu (26/1/2019).

Winaryo mengatakan, saat ini para pemainnya dalam kepercayaan tinggi untuk mengalahkan Persib. Dia menyebutkan Persiwa memiliki ambisi ingin terus melaju ke fase selanjutnya di Piala indoensia. Untuk itu kemenangan pun menjadi harga mati dipertandingan besok.

Baca Juga:  Robert Alberts: Kemenangan Pertama Sangat Penting

“Mudah-mudahan kita bisa menang supaya bisa maju terus. Untuk persiapan, tidak ada kendala, semua sudah siap. Kita membawa semua pemain ke sini,” pungkasnya. (Ely)

Jabarnews | Berita Jawa Barat