Jalur Alternatif Singaparna Macet Berjam-jam

JABARNEWS | KAB.TASIKMALAYA – Dampak dari pengalihkan arus lalu lintas pada arus balik, Sabtu (8/6/2019) kendaraan menuju Gentong dialihkan, akibatnya jalur alternatif Singaparna Kabupaten Tasikmalaya tersendat sepanjang belasan kilometer.

Dari pantauan Jabarnews.com disekitar lokasi dari siang hingga Sabtu sore (8/6/2019), kendaraan yang melintas jalur alternatif ini baik roda dua dan empat bernopol Bandung, Jakarta serta kota lain yang habis mudik dari berbagai kota di Pulau Jawa. 

Baca Juga:  Anggota Polisi Ini Rela Makamkan Jenazah Covid-19 yang Terlantar

“Tadinya saya sengaja pulang sekarang untuk hindari macet sebelum habis masa libur Lebaran, ternyata malah kejebak macet sekarang,” ujar Iwan salah satu pemudik asal Banjar menuju Bandung, saat dijumpai disekitar Singaparna.

Ia mengaku berjalan dari kota ke sini saja hampir 5 jam masih terjebak macet.

Baca Juga:  Soal Liga 1, Robert Alberts: Persiapan Singkat Adalah Tantangan Terbesar

“Padahal tadi saya berangkat dari banjar jam 11.00 WIB,” ucapnya. 

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Kabupaten Tasikmalaya AKP Haryono membenarkan di H+3 ini jalur Singaparna menuju arah Garut terjadi kepadatan lalu lintas.

“Betul, ini terjadi lantaran terjadi pengalihan arus dari Banjar, Ciamis, yang melintas wilayah Kota Tasikmalaya dialihkan ke arah Kabupaten Tasikmalaya,” ujar Haryono.

Baca Juga:  Longsor di Bandung Timbun Seorang Pria Yang Alami Gangguan Jiwa

Adapun sumber kemacetan ini terjadi karena adanya beberapa perempatan.

Meski demikian Haryono memastikan pihaknya akan terus berusaha di lapangan untuk mengurai kemacetan.

“Kita akan berusaha secara semaksimal mungkin menangani ini,” ucapnya. (Yud

Jabar News | Berita Jawa Barat