Dandim Purwakarta: Idul Adha Momentum Semangat Rela Berkorban

JABARNEWS | PURWAKARTA – Dandim 0619 Purwakarta, Letkol Arh Yogi Nugroho mengatakan, jadikan hikmah Idul Adha 1440 H/ 2019 M sebagai momentum peningkatan ketaqwaan dan semangat rela berkorban guna mendukung tugas pokok TNI.

Hal tersebut diungkapkannya, saat menyerahkan hewan kurban kepada Panitia Idul Adha Tahun 1440 H/ 2019 M yang diterima oleh Ketua Panitia Kurban Pasi Teritorial Kapten Arm Amarudin, di halaman Rumah Dinas (Rumdin) Dandim 0619 Purwakarta, Jalan KK Singawinata Kelurahan Nagri Tengah Purwakarta, Senin (12/8/2019).

Baca Juga:  Saat Pencoblosan, Cawagub Anton Ngaku Aneh

“Ambil hikmah dari Idul Adha ini, diantaranya kita dapat meningkatkan ketaqwaan guna membentuk prajurit yang profesional dan dapat memberikan suri tauladan bagi semua, agar di dalam mencari dan memperjuangkan kebenaran harus berani berkorban baik harta benda maupun jiwa raganya bila diperlukan, demi kepentingan masyarakat, bangsa dan negara serta agama,” kata Yogi.

Dandim menambahkan, di dalam tahapan kurban ini merupakan wujud dari semangat keluarga besar Kodim 0619 Purwakarta, untuk menunjukkan ketaqwaan dan semangat rela berkorban.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Undang Anies, Ganjar dan Prabowo Makan Siang ke Istana

Setiap pengorbanan yang didasari kerelaan dan keikhlasan itu tidak akan sia-sia bahkan akan mendapatkan balasan berlipat ganda.

“Penyerahan hewan kurban kepada masyarakat, ini merupakan bentuk kepedulian keluarga besar Kodim 0619 Purwakarta untuk bisa membantu dan berbagi dengan masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Panitia Qurban Kapten Arm Amarudin menambahkan, jumlah hewan kurban yang sudah terkumpul oleh panitia saat ini terdiri dari 2 ekor sapi dan 15 ekor kambing yang akan disembelih serta diberikan kepada masyarakat yang berhak menerima.

Baca Juga:  Gunung Sinabung Keluarkan Awan Panas Malam Ini

“Daging kurban kita bagi ke setiap Koramil yang ada di wilayah Teritorial Kodim 0619 Purwakarta untuk disalurkan kepada masyarakat kurang mampu, kaum dhuafa, dan anak anak yatim dan piatu,” ujarnya.

Acara penyerahan hewan kurban tersebut dihadiri langsung Dandim 0619 Purwakarta, Lurah Negeri Tengah, dan jajaran Perwira Kodim 0619 Purwakarta, serta puluhan pelajar SMP Kabupaten Purwakarta. (Gin)

Jabar News | Berita Jawa Barat