Antisipasi Gangguan, KAI Cirebon Siapkan AMUS di 20 Stasiun

JABARNEWS | CIREBON – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon, Jawa Barat, telah menyiapkan Alat Material Untuk Siaga (Amus) di 20 titik stasiun guna mengantisipasi adanya bencana alam yang mengganggu perjalanan.

“AMUS kita siapkan di 20 stasiun yang berada di Daop 3 Cirebon,” kata Manajer Humas KAI Daop 3 Cirebon Luqman Arif di Cirebon, Minggu, (15/12/2019)

Dengan disiapkannya alat material untuk siaga di 20 stasiun, diharapkan ketika terjadi bencana alam seperti banjir, pergerakan tanah yang menghambat perjalanan kereta bisa segera diatasi.

Baca Juga:  Kondisi Kualitas Air Sungai Citarum Mengalami Peningkatan Tren Positif

“AMUS kita siagakan untuk mengantisipasi datangnya musim hujan yang bertepatan dengan masa Angkutan Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.

Luqman mengatakan alat material untuk siaga itu berupa batu balas/kricak, bantalan rel, pasir dan sebagainya yang berguna ketika terjadi bencana alam dan membuat perjalanan kereta terhambat.

Baca Juga:  Gara-gara Ini, Polisi Tembak Pelaku Pencurian Motor di Medan

Luqman melanjutkan 20 stasiun yang disiapkanalat material untuk siaga mulai dari Pabuaran, Pasirbungur, Pegaden Baru, Haurgeulis, Cilegeh, Kadokangabus dan Telagasari.

Kemudian disiapkan juga di Stasiun Jatibarang, Arjawinangun, Cirebon, Cirebon Prujakan, Tanjung, Brebes, Luwung, Sindanglaut, Ciledug, Ketanggungan, dan Songgom.

Luqman menambahkan KAI telah menetapkan masa angkutan Natal dan Tahun Baru mulai dari 19 Desember 2019 sampai dengan 5 Januari 2020.

Baca Juga:  Ini Prakiraan Cuaca Minggu 5 Agustus 2018

Selama angkutan Natal dan Tahun Baru KAI Cirebon perkirakan pengguna jasa yang turun dan naik di Daop 3 Cirebon sebanyak 137.728 orang dan ini meningkat 5 persen dibandingkan tahun lalu yang tercatat sebanyak 131.364 orang.

“Selama masa angkutan Natal dan Tahun Baru pengguna jasa diperkirakan meningkat sebanyak 5 persen,” katanya. (Ara)