JABARNEWS | BANDUNG – Demi melancarkan keinginan melanjutkan kembali Liga 1 Indonesia 2020, PSSI menyatakan siap menanggung penginapan klub dari luar Pulau Jawa. PSSI telah menyiapkan DI Yogyakarta sebagai kandang klub-klub tersebut.
Dalam rapat virtual yang diikuti klub Liga 1 beberapa waktu lalu, salah satu opsi melanjutkan Liga 1 adalah dengan memusatkan seluruh pertandingan di Pulau Jawa dan Bali untuk meminimalisasi penularan virus Corona. Terbaru ada wacana Shopee Liga 1 2020 tidak akan digelar di wilayah yang menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).
Pihak Kementerian Pemudan dan Olahraga (Kemenpora) memastikan tidak boleh ada pertandingan sepak bola di wilayah yang masih menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB). Itu merupakan satu di antara poin yang dibicarakan perwakilan PSSI saat mendatangi Kemenpora beberapa hari lalu.
Menanggapi hal tersebut, Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Teddy Tjahjono enggan berspekulasi soal larangan digelarnya Shopee Liga 1 di daerah yang menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) atau zona merah wabah virus Corona.
Sebelumnya, larangan digelarnya Liga 1 di daerah yang muncul dari Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga Gatot S Broto, saat menerima perwakilan dari PSSI beberapa waktu lalu.
“Tapi kan masih lama, begini ya itu masih lama, jadwal juga belum jelas dan belum keluar. Kita jangan berandai-andai lah kang enggak tahu main September, September masih tiga bulan lagi,” ujar Teddy, Selasa (16/6/2020).
Bila mengacu pada keadaan saat ini, PSBB di Jawa Barat masih akan berlangsung hingga 26 Juni mendatang. Opsi memperpanjang PSBB pun masih bisa diambil andaikata masih terjadi penularan COVID-19.
Dari sisi kewaspadaan penularan COVID-19 di wilayah stadion yang menjadi kandang Persib, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) di Kota Bandung masuk zona kuning. Begitu pun dengan Stadion Si Jalak Harupat (SJH) yang berada di Kabupaten Bandung yang sudah masuk dalam zona biru atau relatif lebih aman.
Walau demikian, kata Teddy, manajemen Persib masih menunggu keputusan resmi dari PSSI terkait keberlanjutan kompetisi. Ia berharap, Shopee Liga 1 bisa digelar di waktu yang tepat.
“Semoga semakin baik saja kualitas kompetisinya,” kata Teddy.
Di luar itu, Persib pun menyatakan kesiapannya jika Bandung ditunjuk sebagai tuan rumah dalam kompetisi yang wacananya akan dikonsentrasikan di Pulau Jawa selama pandemi ini.
“Ya tujuannya kan untuk kepentingan yang lebih besar ya, memang kalau ada klub lain yang bermarkas di Bandung ya silakan saja, enggak apa-apa kita welcome lah,” tandasnya. (Red)