JABARNEWS | CIREBON – Kunjungan peneliti Puslitbang Bimas Agama dan layanan Keagamaan pada Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agaman RI ke Mesjid Subulussalaam, RW 14 Permata Harjamukti Utara, Kelurahan Kalijaga, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.
Kunjungan tersebut bertujuan untuk melakukan penelitian di Mesjid Subulussalaam, terutama dalam hal protokol kesehatan Covid-19 berdasar kepada aturan Menteri Kesehatan dan Kementerian Agama RI. Rabu (8/7/2020).
Peneliti, H Ibnu Hasan Muchtar mengatakan, tujuan kehadirannya ke Kota Cirebon, khususnya ke Masjid Subulussalaam.
Menurut Ibnu, protokol kesehatan di setiap masjid di seluruh Indonesia harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, dalam rangka mencegah penularan.
Ibnu berharap, DKM Subulussalaam tetap memperhatikan protokol kesehatan selama melaksanakan salat berjamaah. Seperti cuci tangan pakai sabun sebelum berwudu, cek suhu tubuh, pakai hand sanitizer, memakai masker dari rumah, jaga jarak sesama jamaah, serta tidak melakukan bersalaman.
DKM Subulussalaam, Didi Sunardi SE, Naim Abdurachman menyambut baik kedatang tamu yang bertujuan meneliti tersebut, selama ini pihaknya senantiasa memberikan pelayanan dan kenyamanan kepada jamaah dengan sebaik-baiknya.
“Kegiatan peribadatan dan Majelis Taklim lainnya, selama masa Pandemi Covid-19 tetap dilaksanakan dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Dengan kehadiran peneliti, diharapkan Masjid Subulussalaam benar-benar layak melaksanakan peribadatan,” kata Didi selaku DKM Subulussalaam. (Red)