Robert Alberts Terus Perbaiki Kelemahan Persib Bandung

JABARNEWS | BANDUNG – Sejumlah catatan dan kelemahan Persib Bandung dipaparkan pelatih Robert Alberts pada para pemainnya. Hal itu terjadi dalam sesi evaluasi di ruang ganti Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang dilakukan sebelum latihan, Senin pagi (14/9/2020).

Pelatih secara detail membahas performa tim dalam training match atau internal game yang dilakukan pada Sabtu, 12 September 2020. Saat itu pertandingan berakhir 2-2.

Baca Juga:  Terlibat Perang dengan Rusia, DPR RI Minta Pemerintah Segera Evakuasi 138 WNI di Ukraina

“Kami kembali berdiskusi setelah training match Sabtu kemarin. Apakah kami telah mencapai target yang diinginkan? Kami menganalisa video. Kami akan melakukan diskusi seperti itu setiap sesudah pertandingan,” kata pelatih Robert Alberts, seperti dikutip laman Persib.

Baca Juga:  Bupati Bekasi Sebut 53.546 KK Akan Terima Jaring Pengaman Sosial

Pelatih berkebangsaan Belanda itu masih menggarisbawahi sejumlah hal yang harus dibenahi.

“Kita harus lebih cepat dalam transisi bertahan-menyerang. Pressing dari depan juga belum maksimal. Kita masih memberikan ruang untuk lawan. Tapi menghadapi situasi set piece terdapat sedikit perbaikan. Tapi masih harus lebih baik dari ini,” kata dia.

Baca Juga:  Yes.. Kini Ada Program Pelayanan Satu Jam Penerbitan Izin Usaha Di Depok

Hasil diskusi tersebut langsung menjadi materi latihan. Setelah melakukan pemanasan, Nick Kuipers dan kawan-kawan menyantap menu latihan yang fokus pada penyelesaian akhir dan taktik.

Di akhir sesi, Robert juga menggelar game internal singkat yang diikuti seluruh pemain Persib, kecuali Kim Kurniawan yang masih menderita cedera rusuk. (Red)