Korban Bus Terjun Ke Jurang di Sumedang Bertambah, Total 27 Orang Tewas

JABARNEWS | SUMEDANG – Kecelakaan tunggal yang menimpa bus pariwisata di Jalan raya Wado-Malangbong Dusun Cilangkap RT 01/06 Desa Sukajadi Kecamatan Wado Kabupaten Sumedang tercatar ada sebanyak 27 orang yang tewas.

“Jumlah penumpang bus tersebut sebanyak 66 orang dengan rincian 39 orang selamat, 26 meninggal, dan satu orang meninggal dalam proses evakuasi,” kata Dirjen Kemenhub Budi Setyadi dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (11/3/2021).

Baca Juga:  Longsor! Rumah Warga Cikadu Cianjur Ambruk Tertimpa Pohon

Budi Setiyadi mengatakan hingga pagi ini proses evakuasi korban dari kendaraan Bus Sri Padma Kencana bernomor polisi T 7591 TB masih berlangsung.

Budi mengatakan, Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub bersama kepolisian, Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Jasa Raharja, dan Basarnas sudah berada di lokasi. Budi memastikan, dalam waktu dekat Satlantas Polres Sumedang akan mengirimkan crane  sehingga mempermudah proses evakuasi.

<iframe width=”560″ height=”315″ src=”https://www.youtube.com/embed/rmjdpkj2i9I” frameborder=”0″ allow=”accelerometer; autoplay; clipboard-write; encrypted-media; gyroscope; picture-in-picture” allowfullscreen></iframe>

Lokasi kejadian kecelakaan tunggal tersebut berada di Jalan raya Wado-Malangbong Dusun Cilangkap RT 01/06 Desa Sukajadi Kecamatan Wado Kabupaten Sumedang. Budi menuturkan, kronologis sementara yang didapat dari kepolisian setempat mengenai kecelakaan tersebut yaitu bus melaju dari arah Malangbong menuju Wado.

Baca Juga:  Kapolda Jabar Ajak Masyarakat Agar Terus Taati Protokol Kesehatan

“Hingga saat ini sejumlah petugas terkait termasuk tim Direktorat Jenderal Perhubungan Darat dan kepolisian setempat tengah memeriksa kecelakaan tersebut,” jelas Budi. (Red)

Baca Juga:  Ini Kronologi dan Motif Pembacokan Aktivis Mahasiswa di Sukabumi, Ternyata...