Kota Bandung Pastikan Siap Gelar PTM Bulan Juni 2021

JABARNEWS | BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memastikan bahwa Pelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Bandung siap digelar.

Hal tersebut menyusul pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) dapat selesai 100 persen target sasarannya pada akhir Mei atau awal Juni 2021.

Wakil Wali Kota Bandung Yana Mulyana mengatakan, vaksinasi dosis satu sudah hampir 100 persen. Sedangkan dosis dua saat ini masih terus berjalan.

Baca Juga:  Begini Cara Mengatasi Rasa Takut Dan Panik Menurut Dr. Zaidul Akbar

“Insyaallah kalau nanti Pemerintah Pusat sudah memberi kesempatan untuk proses PTM, di Kota Bandung secara infrastruktur sudah siap karena Dinas Pendidikan juga sudah melakukan FGD dengan berbagai stakeholder pendidikan,” kata Yana, Sabtu (29/5/2021).

Baca Juga:  Miris, Di Pusat Kota Subang Masih Ada Gizi Buruk

“Sudah simulasi ke sekolah-sekolah. Tadi kita lihat juga di tempat ini (SMAN 15 Kota Bandung) sudah menerapkan prokes, penyekatan dan semua infrastruktur, seperti tempat cuci tangannya, pengukur suhunya, dan lain-lain sudah siap,” lanjutnya.

Yana mengungkapkan, Pemkot Bandung mensyaratkan PTM bisa dilakukan jika sekolah siap sarana dan prasarananya. Termasuk tenaga pendidik telah 100 persen tervaksin.

Baca Juga:  Balap Grasstrack di Tasikmalaya, Uu Ruzhanul Ulum: Mental Harus Kuat

“PTM itu boleh dilakukan, syarat mutlak salah satunya adalah 100 persen tenaga pendidik itu selesai divaksinasi. Mudah-mudahan dengan ikhtiar ini PTM bisa dilakukan,” tutupnya. (Red)