Viral Video Sebuah Mobil Di Bandung Dikejar Warga, Diduga Ini Penyebabnya

JABARNEWS | BANDUNG – Viral sebuah video yang merekam satu unit mobil berwarna hitam sedang dikejar massa di kawasan Ciwastra, Kota Bandung, Minggu 11 Juli 2021 sore.

Melansir unggahan Instagram @infociwastra, mobil hitam itu dikejar-kejar massa lantaran diduga melakukan tabrak lari terhadap seorang pengendara sepeda motor.

Baca Juga:  Beberapa Daerah di Bogor Ini Terancam Krisis Air, Ini Penjelasan Distanhorbun

Kanit Laka Lantas Polrestabes Bandung AKP Tejo Reno saat dikonfirmasi via WhatsApp, membenarkan kejadian tersebut.

Pelaku kasus dugaan tabrak lari (pengendara mobil hitam) kini telah diamankan di Polsek Buahbatu.

Baca Juga:  BNPT Ajak Pemerintah Perangi Paham Radikal di Jawa Barat

“Kejadian tersebut betul. Pelaku sudah diamankan di Polsek Buahbatu,” ucapnya.

Selain itu, dilansir dari prfm, mobil hitam tersebut sempat menyeret satu unit motor dari Jalan Logam hingga Jalan Margacinta.

Baca Juga:  PKS Kota Cimahi Adakan Flashmob, Haru Suandharu: Kami Hadir untuk Beri Manfaat Kepada Masyarakat

Massa yang mengejar berhasil memberhentikan mobil hitam tersebut di dekat Komplek Megabrata, Jl. Margasari No.44, Margasari, Kec. Buahbatu, Kota Bandung. (Red)