BOR di Kota Bandung Semakin Turun, Oded Ingatkan Warga Tetap Disiplin Prokes

JABARNEWS | BANDUNG – Angka keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) Kota Bandung beberapa hari ke belakang semakin menurun.

Per 1 Agustus 2021, keterisian di 30 rumah sakit yaitu sebanyak 1.376 tempat tidur dari 2.275 tempat tidur. Dengan demikian, BOR sekitar 60,48 persen dari seluruh tempat tidur yang ada.

Berarti tersedia sebanyak 899 tempat tidur, keterisian berkurang 21 Tempat tidur dari hari sebelumnya. Sedangkan tempat isolasi untuk kasus konfirmasi tanpa gejala terdapat di 3 Hotel, jumlah keterisian 56 kamar dari 135 kamar yang tersedia.

Adapun seluruh kasus Covid-19 yang melaksanakan isolasi mandiri di rumah dipantau oleh Puskesmas dan Tim Kewilayahan Kecamatan, Kelurahan, RW yaitu sebanyak 10.687 orang.

Baca Juga:  Update BMKG, Malam hingga Dini Hari Waspada Hujan Lebat Disertai Kilat dan Angin Kencang di Jawa Barat

Meski terus membaik, Wali Kota Bandung, Oded M. Danial mengingatkan warga untuk tetap waspada, tidak lengah, dan tetap disiplin melaksanakan protokol kesehatan.

“BOR semakin turun. Meski demikian Mang Oded tetap mengimbau masyarakat jangan lengah dan tetap disiplin aturan prokes,” kata Oded, Senin (2/8/2021).

Data hingga Minggu 1 Agustus 2021, total konfirmasi sebanyak 37.668 kasus, sembuh 27.285 orang, meninggal 1.265 orang, dan konfirmasi aktif 9.118 atau sebesar 24,21 persen.

Sedangkan target sasaran vaksinasi Kota Bandung sebanyak 1.952.358 orang. Saat ini, total cakupan vaksinasi program Dosis ke 1 sebanyak 876.963 orang atau 44,92 persen.

Baca Juga:  Hendak Menuju Jakarta, Mobil Ini Masuk Jurang di Ciwidey

Dosis ke 2 sebanyak 464.088 orang atau 23,77 persen. Dan dosis ke-3 sebanyak 1.450 orang atau 0,07 persen.

Untuk cakupan vaksinasi Gotong Royong, dosis ke 1 sebanyak 5.884 orang atau 0,03 persen dan dosis ke-2 sebanyak 2.099 orang atau 0,01 persen.

Di luar itu, Oded mengungkapkan, realisasi bantuan sosial PPKM Darurat Kota Bandung per 30 Juli 2021, dari total penerima 41.853 penerima, sudah cair sebanyak 41.537 penerima. Sisanya sebanyak 316 penerima belum mencairkan bantuan.

“Alhamdulillah penyaluran bansos berjalan lancar dan sudah melalui bank sehingga tidak ada laporan tentang penyalahgunaan,” terangnya.

Baca Juga:  Pengusaha Angkutan Online di Jabar Berharap Proses Perizinan Dipercepat

Oded juga mengajak warga Kota Bandung untuk dapat saling membantu di tengah pandemi Covid-19 dengan berbagi. “Mari warga Kota Bandung kita terus saling membantu dan berbagi di tengah pandemi, untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang kesulitan,” imbuhnya.

Terakhir Oded juga menyampaikan untuk mengikuti aturan pemerintah pusat terkait PPKM berikutnya. “Kita tunggu aturan pemerintah pusat tentang PPKM. Apapun yang menjadi keputusan pemerintah pusat, kita ikuti,” tuturnya.

“Tentu Pemerintah pusat memutuskan dengan mempertimbangkan berbagai kepentingan yang mengutamakan keselamatan masyarakat,” tandasnya. (Red)