JABARNEWS | BANDUNG – Berbicara mengenai sensor mobil, apakah kalian pernah mengalami sensor parkir mobil tidak berbunyi?.
Jika pernah, ada banyak cara yang bisa kalian lakukan untuk memperbaiki sensor parkir mobil. Namun, biasanya hal tersebut dilakukan tergantu penyebab kerusakanya.
Oleh sebab itu berikut penyebab sensor parkir mobil yang tidak berbunyi yakni:
Pertama. Buzzer Mobil rusak – Penyebab sensor mobil tidak bunyi adalah dikarenakan adanya kerusakan pada buzzer dan cara mengatasinya dengan cara mengganti Buzzer dengan Buzzer yang baru, bukan modulnya.
Dimana pada buzzer terdapat 2 buah kabel berwarna merah dan juga hitam. Warna merah sendiri untuk positif dan hitam untuk negatif.
Kedua. Sensor Mobil kotor – Penyebab selanjutnya yang bisa mengakibatkan tidak berbunyinya sensor parkir mobil yakni sensor tertutup kotoran.
Untuk hal seperti ini, kalian bisa mengatasinya dengan cara membersihkan sensor tersebut sehingga tidak lagi terhalang. (Red)