Berteduh Saat Hujan, 12 Petani dan Seorang Anak di Batubara Tersambar Petir

JABARNEWS I BATUBARA – Petir menyambar 12 orang petani dan seorang anak berusia 8 tahun yang sedang istirahat di dalam gubuk di Dusun 5, Desa Pematang Kering, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara.

Kasubbag Humas Polres Batubara, AKP Nico Siagian mengatakan, peristiwa itu terjadi, Jumat (1/10/2021) sore, disaat  para petani sedang berteduh di gubuk saat hujan mengguyur lokasi tersebut.

Baca Juga:  Inilah Manfaat Tersembunyi Dari Serabut Putih Pada Buah Jeruk

“Tiba-tiba petir datang menyambar 12 petani dan seorang anak yang sedang istirahat di gubuk,” katanya, Sabtu (2/10/2021).

Baca Juga: Tiga Model Kursi kayu Minimalis Ini Cocok Untuk Ruang Tamu Sempit

Baca Juga: Gara-gara Ini, Mensos Tri Rismaharini Panen Kritik

Kata dia, tidak ada korban jiwa atas peristiwa itu, namun ada 4 orang petani terpental sejauh 2 meter akibat sambaran petir. Para petani tersebut menderita luka bakar sudah dirawat di beberapa rumah sakit.

Baca Juga:  Massa Unjuk Rasa Segel Gedung DPRD Jabar

Baca Juga: Wow! Ternyata ini Alasan Kenapa Mantan Sering Ngajak Balikan

Baca Juga: BMKG Laporkan Gempa Bumi 4.5 M Guncang Garut, Tak Berpotensi Tsunami

“Tidak ada yang meninggal dunia atas insiden itu, hanya luka ringan dan sudah mendapat perawatan di rumah sakit,” terang Nico.

Baca Juga:  Sebanyak 576 Anggota PPS Dikukuhkan

Seorang petani, Waluyo (36) menjelaskan, sore itu mereka sedang memanen padi, tiba-tiba hujan datang. Lalu mereka berteduh di sebuah gubuk.

“Petir datang menyambar, aku sempat terpental 2 meter keluar dari gubuk,” ucapnya. (Ptr)