Jaga Keamanan dan Ketertiban Kota Bandung, Oded M Danial dan Polrestabes Teken Ini

JABARNEWS | BANDUNG – Pemerintah Kota Bandung dan Polrestabes Bandung sepakat menguatkan kolaborasi dalam menciptakan keamanan dan ketertiban di Kota Bandung.

Kesepakatan tersebut dituangkan dalam bentuk kerja sama secara tertulis dan ditandatangani oleh Wali Kota Bandung Oded M Danial dan Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung.

Oded M Danial menegaskan, komitmen menghadirkan keamanan dan ketertiban di Kota Bandung sejalan dengan visi dan misi Polrestabes Bandung yang kini berada di bawah komando Kombes Pol Aswin Sipayung.

Baca Juga: Lepas Atlet Rugbi, Uu Ruzhanul Ulum Tegaskan PON Adalah Ajang Bergengsi Tingkat Nasional

“Dengan Pak Kapolres sesuai dengan tupoksinya (tugas pokok dan fungsi) yaitu kita kerja sama menghadirkan keamanan, kenyamanan, dan ketertiban di Kota Bandung,” ucap Oded usai penandatanganan kerja sama di Pendopo Kota Bandung, Senin 4 Ooktober 2021.

Baca Juga:  Polres Tasikmalaya: Mulai Berbagi Kamar Hingga Tarif Prostitusi Online

Oded M Danial menuturkan, kolaborasi untuk penguatan keamanan dan ketertiban ini sangat penting. Karena keamanan dan ketertiban merupakan fondasi untuk memberikan kenyaman bagi masyarakat Kota Bandung.

Dengan hadirnya kenyamanan di tengah masyarakat, Oded berharap, setiap program Pemkot Bandung dapat berjalan dengan baik. Karena mendapat dukungan dari masyarakat yang juga sebagai pilar penting dalam tonggak keberhasilan pembangunan di Kota Bandung.

Baca Juga:  MRP Salurkan Santunan untuk Anak Yatim dan Jompo di Purwakarta

Baca Juga: Hingga Oktober 2021, DPUBMP Tuntaskan Jalan Sepanjang 13,5 Kilometer di Purwakarta

“Penandatanganan kesepakatan kerja sama ini tentu juga untuk mendukung pengembangan pembangunan di Kota Bandung,” tuturnya.

Hal senada juga diutarakan oleh Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung. Menurutnya, keamanan dan ketertiban masyarakat menjadi modal dasar untuk mendorong kemajuan di sejumlah aspek.

“Dengan hadirnya rasa aman dan nyaman di masyarakat, maka sektor lain akan begerak dengan baik. Apakah itu ekonomi, sosial, dan pembangunan,” ucap Aswin Sipayung.

Baca Juga: Soal SPAM Pedesaan, DPRD Jabar: Penting untuk Kebutuhan Masyarakat

Baca Juga:  Lima Tempat Bersejarah Yang bisa Kalian Kunjungi Sebagai Tempat Wisata Bogor

Aswin Sipayung mengaku akan mengarahkan para anggota Babinkamtibmas untuk menjalin kolaborasi bersama jajaran TNI, guna berkoordinasi lebih intensif bersama aparat kewilayah. Bukan hanya sekadar bersama camat ataupun lurah, namun hingga ke tingkat RT dan RW.

Dengan begitu, sambung Aswin Sipayung, potensi permasalahan sosial bisa terdeteksi sedini mungkin. walhasil dengan pencegahan dan penuntasan masalah di awal tidak akan berdampak sosial berkepanjangan.

“Diawali dengan keamanan dibentuk dengan baik, tidak ada konflik komunal, tidak ada kriminal yang membahayakan. Maka pembangunan akan berjalan dengan baik,” tandasnya. (Red)