Dipanggil Timnas, Tiga Pemain Ini Tak Bisa Perkuat Persib di Seri Kedua Liga 1

JABARNEWS | BANDUNG -Tiga pemain muda Persib Bandung yaitu Beckham Putra Nugraha, Bayu Mohamad Fiqri, dan Muchamad Aqil Savik mendapat panggilan dari Tim Nasional Indonesia U-19.

Tiga pemain itu mendapat panggilan untuk ikut dalam pemusatan latihan Timnas U-19 yang akan berjuang di kualifikasi Piala Asia U-23 di Uzbekistan 2022.

Tiga pemain muda Persib ini kemungkinan besar tak bisa perkuat Persib di Seri 2 Liga 1 2021 karena Timnas U-19 akan melakukan TC pada 12 -22 Oktober 2021 di Tajikistan.

Baca Juga:  Bawa Narkoba, Pemuda Asal Pematang Siantar Ditangkap Polisi

Baca Juga: Laga Seri Kedua Liga 1, Kiper Persib: Kami Lebih Fokus Matangkan Taktik

Baca Juga: Anne Ratna Mustika: Hari ini, Atlet asal Purwakarta Sumbang Dua Emas untuk Jawa Barat

Dilansir dari laman resmi club, Pemanggilan itu disampaikan PSSI melalui surat bernomor 5445/AGB/415/X-2021. Tim Nasional Sepakbola Putra Indonesia akan melakukan pemusatan latihan.

Baca Juga:  Aklamasi Penuh, Hilman Hidayat Dipilih & Diminta Pimpin PWI Jabar

Baca Juga: Pandemi Covid-19, Doel Sumbang Rilis Lagu ‘Musim Covid Boro Boro Kawin’

Baca Juga: Resep Olahan Tumis Tofu Saus Tiram, Mudah Untuk Dibuat!

Setelah program tersebut, Gardua Muda akan mengarungi laga kualifikasi Piala Asia U-23, 23 Oktober – 1 November 2021.

“Maka dengan ini PSSI memanggil, Sdr. Muchamad Aqil Savik, Sdr. Bayu Mohamad Fiqri, dan Sdr. Beckham Putra Nugraha untuk mengikuti pemusatan latihan dan AFC U-23 Asian Cup Uzbekistan 2022,” tulis Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi dalam surat tersebut.

Baca Juga:  Satgas: Kasus Covid-19 di Kabupaten Sukabumi Didominasi Kaum Wanita

Ketiganya pun diharapkan bisa bergabung dengan pemain lainnya pada 9 Oktober 2021 di Jakarta. Akibatnya, para pemain muda ini pun kemungkinan absen bela Persib di seri dua Liga 1 2021/2022, pertengahan bulan ini. ***