Libur Nataru, Kendaraan Mulai Memadati Jalur Pantura

Ilustrasi, kendaraan umum. (Dodi/Jabarnews)

JABARNEWS | SUKABUMI – Kendaraan pemudik libur Natal 2021 dan tahun baru 2021, mulai memadati jalur Pantura pada Minggu (26/12/2021).

Dilansir dari Tribuncirebon.com, terpantau banyak kendaraan baik roda dua dan roda empat dari luar daerah melintas di Jalur Pantura. Khususnya dari arah Jakarta menuju Cirebon.

Baca Juga:  Puncak Libur Nataru Diprediksi Terjadi pada 22-23 Desember

Kendaraan-kendaraan tersebut mayoritas bernopol luar Indramayu, yakni B, D, F, T dan sebagainya.

Sejumlah pengendara juga terlihat membawa barang-barang pada kendaraan masing-masing.

Baca Juga:  Sebelum Aktivitas, Coba Cek Prakiraan Cuaca Jawa Barat Hari Ini

Salah seorang pemudik asal Jakarta, Ridwan (27), mengatakan, pada momen Natal dan tahun baru ini, ia ingin menghabiskan waktu di kampung halamannya di Cirebon.

Baca Juga:  Menjadi Alien dalam Gila Lu Ndro! Delapan Jam Indro Tersiksa