Kasus Kriminalitas di Cianjur Turun Pada 2021, Laka Lantas Tambah Banyak

Polres Cianjur menggelar konferensi pers akhir tahun 2021. (Mul/JabarNews)

JABARNEWS | CIANJUR – Pada 2021 ini jumlah kasus kriminalitas di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat mengalami penurunan dibandingkan pada 2020.

Polres Cianjur mencatat, pada tahun ini jumlah kasus kriminalitas sebanyak 422 kasus dan dapat diselesaikan sekitar 298 kasus atau 70,6 persen.

Baca Juga:  Ketua Bawaslu Jabar, Kebijakan KPU Purwakarta Sudah Sesuai Aturan

“Nah, dibandingkan dengan tahun 2020 yaitu sebanyak 444 kasus, dan selesai sebanyak 316 kasus atau 71 persen,” kata Kapolres Cianjur Doni Hermawan, dalam jumpa pers akhir tahun, Kamis 30 Desember 2021.

Baca Juga:  Tiga Orang Spesialis Pencuri Pick Up Berhasil Dibekuk Polisi Purwakarta

Selain kasus kriminalitas, pada tahun ini jumlah kegiatan aksi unjuk rasa (Unras) masyarakat di Cianjur juga mengalami penurunan dibandingkan pada 2020.

Baca Juga:  Walah! Ratusan Emak-emak di Tasikmalaya Jadi Korban Arisan Bodong

Kapolres Cianjur menyampaikan, pada 2020 ada sebanyak 53 unjuk rasa. Sementara pada 2021 hanya terdapat 8 kegiatan unjuk rasa di Cianjur.