Generasi Muda di Kota Depok yang Ingin Jadi Petani Berkonsep Urban Farming, Baca Ini

Ilustrasi, Urban Farming. (Istimewa)

JABARNEWS | BEKASI – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok Jawa Barat siap mendukung anak muda atau generasi milenial yang ingin menjadi petani dengan konsep pertanian perkotaan atau urban farming untuk menjaga ketahanan pangan di Kota Depok.

Baca Juga:  Polisi Selidiki Kasus Penemuan Jasad Bayi di Sungai Kebon Jengkol Sukabumi

Wakil Wali Kota Depok, Imam Budi Hartono di Depok, Rabu mengatakan dalam mendukung para milenial menjadi petani, pihaknya melalui Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Depok siap memberikan beberapa fasilitas.

Di antaranya, penyuluhan tentang cara bertani agar dapat dilakukan secara baik dan benar dengan mendatangkan penyuluh yang sudah ahli di bidangnya.

Baca Juga:  Puluhan Ribu Guru Ngaji dan Marbot Masjid di Karawang dapat Insentif Bulan Ramadhan, Segini Besarannya

“Kemudian, kami juga akan menyiapkan bibit tanaman dan ikan juga,” katanya.

Dirinya menambahkan, urban farming sangat cocok bagi para milenial yang tidak ingin bekerja. Dengan bertani, diharapkan dapat meningkatkan taraf hidup mereka ke depannya. “Kita doakan semoga sukses terus serta sejahtera karena di lahan yang terbatas di tengah perkotaan,” katanya.

Baca Juga:  Antisipasi Peredaran Narkoba, Lapas Tasikmalaya Digeledahg Petugas