Kasus Covid-19 di Majalengka Capai 236 Orang, Kebanyakan Tak Dirawat di Rumah Sakit

Ilustrasi kasus Covid-19. (Foto: Dodi/JabarNews).

JABARNEWS | MAJALENGKA – Dinas Kesehatan (Dinkes) Majalengka mencatat, kasus aktif Covid-19 di daerah tersebut sebanyak 236 orang.

Sekretaris Dinkes Majalengka Agus Susanto mengatakan, dari jumlah tersebut hanya 12 warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 menjalani perawatan di rumah sakit.

Baca Juga:  Serdang Bedagai Terima Penghargaan Dari Menteri Perdagangan

“Yang di rawat di rumah sakit ada 12 orang, enam di Majalengka, dan enam orang lainnya menjalani perawatan di luar kota,” kata Agus di Majalengka, Sabtu (12/2/2022).

Baca Juga:  Peningkatan Kasus Covid-19 di Kota Bandung Ternyata Mulai Terjadi pada Oktober 2022

Dia menyatakan, pada Sabtu ini terdapat penambahan kasus terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 48 orang sehingga total kasus aktif mencapai 236 orang.

Baca Juga:  Kasus Aktif Covid-19 Akhir 2021, Garut Catat Tersisa Dua Orang

Menurut Agus, dari total kasus aktif, hanya 12 orang yang menjalani perawatan di rumah sakit, sedangkan sisanya melakukan isolasi mandiri di rumah.