Minta Mendag Lutfi Mengundurkan Diri, Abu Janda: Negara Kalah Sama Mafia Minyak Goreng

Tangkap layar-Abu Janda. (Foto: Instagram/@permadiaktivis2).

JABARNEWS | BANDUNG – Aktivis media sosial Permadi Arya atau yang lebih dikenal dengan Abu Janda angkat bicara terkait Kementerian Perdagangan (Kemendag) yang meminta maaf jarena tidak bisa mengontrol mafia minyak goreng.

Baca Juga:  Kasus Besar Purwakarta Mamin Gate, Terpidana Baru Dieksekusi 10 Tahun Kemudian

Dalam akun Instagramnya @permadiaktivis2, Abu Janda menilai, pernyataan Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi tersebut membuktikan bahwa negara kalah sama mafia minyak goreng.

“Jadi gini lho pak @mendaglutfi. Bapak angkat tangan akui tidak mampu kendalikan mafia migor (minyak goreng) sama saja bapak mengatakan negara kalah sama mafia,” tulis Abu Janda dalam akun Instagramnya dikutip JabarNews.com pada Sabtu (19/3/2022).

Baca Juga:  Wabup Cirebon Sidak Minimarket, Hasilnya Stok Minyak Goreng Masih Kosong

Abu Janda menyampaikan bahwa permasalahan mafia minyak goreng saat ini sangat serius menyangkut masyarakat.

“Ini serius sekali lho pak, menyangkut kemaslahatan banyak orang,” ucapnya.

Baca Juga:  Abu Janda Sebut Aksi Demo Mahasiswa Merupakan Gerakan Pesanan, Tak Bisa Lengserkan Jokowi