Genjot Capaian Vaksinasi, Polres Purwakarta Buka Gerai Vaksin On The Road

Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 on the road Polres Purwakarta. (Foto: Gin/Jabarnews)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Percepatan vaksinasi terus dilakukan kepolisian Resor (Polres) Purwakarta dengan cara membuka gerai vaksinasi di salah satu Supermarket di Kabupaten Purwakarta, pada Rabu (6/4/2022).

Pendirian gerai on the road di Yogya departemen store, yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Nagri, Purwakarta itu untuk melayani vaksinasi booster ini sebagai upaya Polres Purwakarta untuk memfasilitasi masyarakat yang hendak mudik lebaran 2022.

Baca Juga:  Polres Purwakarta Ringkus Rampok Sadis Spesialis Bobol Toko

Kapolres Purwakarta, AKBP Suhardi Hery Haryanto melalui Kasat Samapta, AKP Asep Kusmana menjelaskan, pihaknya memilih lokasi tersebut karena dinilai strategis dan mudah dijangkau masyarakat yang ingin mendapatkan vaksin booster Covid-19.

Baca Juga:  Pemotor di Cianjur Tewas Tertimpa Tembok di Cilaku

“Selain menyelenggarakan vaksinasi booster, Kami juga melayani vaksinasi dosis pertama maupun dosis kedua bagi anak-anak hingga lansia. Kami akan membuka gerai on the road di tempat-tempat yang strategis agar mempermudah masyarakat, seperti di terminal ini harapan kami masyarakat dapat dengan mudah akses ke lokasi,” ucap Asep saat ditemui di lokasi Vaksinasi.

Baca Juga:  Polsek Bungursari Gelar Baksos Religi Jumat Berkah

Ia mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi guna meningkatkan kekebalan tubuh warga, untuk mengantisipasi penularan Covid-19.