JABARNEWS | BANDUNG – Kepala Disbudpar Kota Bandung Dewi Kenny Kaniasari, mengatakan hingga pekan kedua bulan Ramadan okupansi hunian hotel rata-rata mencapai 50 persen dan ini menunjukan tren positif saat pandemi Covid-19.
Ia menerangkan, naiknya okupansi hotel karena adanya kelonggaran yang diberikan oleh pemerintah dalam beberapa sektor.
“Saya dapat info okupansi sudah 50 persen untuk beberapa hotel besar. Hotel berbintang terutama,” katanya, Kamis (14/4/2022) katanya.
Kenny menjelaskan, bila tren ini terus membaik diprediksi pada musim libur lebaran tahun ini akan meningkat. Mengingat, banyaknya pemudik yang akan pulang ke Kota Bandung.
“Apalagi nanti di akhir bulan Ramadhan, orang-orang melakukan mudik dan masuk ke Kota Bandung, itu pasti lebih banyak lagi pengunjung,” ucapnya.