DWP Jabar Ingin Penyandang Disabilitas Diberikan Keahlian Sesuai Perkembangan Zaman

Disabilitas
Ilustasi Penyandang Disabilitas. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | CIMAHI – Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Jawa Barat Dwina Roosmini mendorong agar keahlian maupun pengetahuan yang diberikan kepada penyandang disabilitas sesuai dengan perkembangan zaman.

“Saya pikir seiring dengan perkembangan di luar sana, yang selalu ada tantangan, saya titipkan bahwa kita harus selalu kreatif dalam membekali adik -adik kita para disabilitas bekal yang sesuai zamannya,” kata Dwina di Panti Sosial Rehabilitasi Penyandang Disabilitas (PSRPD), Kota Cimahi, Jumat (15/4/2022).

Baca Juga:  Penyandang Disabilitas Diharapkan Ikut Andil dalam Penjaringan Calon Anggota Bawaslu Jabar

Tak hanya itu, dia juga mendorong adanya promosi yang lebih baik dan kreatif. Tujuannya agar produk penyandang disabilitas bisa laku sesuai minat pasar terkini.

Baca Juga:  Polisi Berhasil Tangkap Tiga Pelaku Dugaan Penipuan Melalui Media Elektronik

“Perlu promosi yang lebih baik lagi, ada divisi khusus bagian marketing, atau didukung medsos agar lebih dikenal publik,” tuturnya.

Selain itu, Dwina juga menyampaikan rekomendasi peluang usaha yang cukup prospektif, yakni budi daya tanaman anggrek.

Baca Juga:  Pasutri di Cimahi Produksi Uang Palsu Sendiri, Berakhir Dibui