Jelang Lebaran, Warga Purwakarta Mulai Serbu Pegadaian

Suasana Kantor Pegadaian Purwakarta. (Foto: Gin/Jabarnews)

JABARNEWS | PURWAKARTA – Menjelang Lebaran Idul Fitri 1443 H, Kantor Cabang Pegadaian Purwakarta, Jawa Barat mulai ramai didatangi masyarakat.

Umumnya mereka datang ke kantor yang berada di Jalan Kapten Halim (Pasar Rebo) Purwakarta itu, hendak menggadaikan harta benda termasuk perhiasan untuk menutupi kebutuhan sehari-hari, dan itu menjadikan transaksi gadai pun naik mencapai 5 persen.

Baca Juga:  Pemuda Mekargalih Purwakarta, Limbah Palet Kayu Diubah Jadi Furniture Bernilai ekonomis

Kepala Kantor Cabang Pegadaian Purwakarta, Muhamad Wilhan mengatakan, Pegadaian Purwakarta mulai ramai didatangi warga meski peningkatannya belum signifikan.

Ia menyebut, jumlah transaksi ada peningkatan sekitar 3 sampai 5 persen dibandingkan hari biasa menjelang Lebaran 2022 ini.

Baca Juga:  Ternyata Di Bogor Ada Juga Grand Canyon, Penasaran?

“Kebanyakan gadaikan emas. Transaksi gadai atau tebusan ada peningkatan 3 sampai 5 persen jelang Lebaran,” ucap Wilhan saat ditemui di kantornya, pada Kamis (21/4/2022).

Baca Juga:  Mau Buang Kursi, Sofa, Kulkas Dll ? Kontak Call Center 022-720 2889