JABARNEWS | JAKARTA – Salah satu vendor teknologi dengan spesifikasi mumpuni yang saat ini sukses meraih angka penjualan besar di tanah air yaitu Xiaomi. Vendor yang satu ini memang sangat menarik untuk dipilih bahkan banyak kaula muda yang menggaetnya sebagai ponsel untuk menemani aktivitas hariannya.
Ada banyak fitur yang disematkan oleh Xiaomi, salah satu fitur yang dapat Anda temukan pada HP Xiaomi yaitu terdapatnya fitur Mi Cloud. Apa itu fitur Mi Cloud? Mi Cloud merupakan sebuah layanan komputasi awan yang disediakan oleh Xiaomi untuk penggunanya. Fungsi dari Mi Cloud pada HP Xiaomi tentu memudahkan penggunanya untuk melakukan penyimpanan data di awan sama halnya dengan fitur yang pada awalnya merupakan prakarsa dari Apple.Nah buat kamu yang belum mengetahuinya, berikut fungsi Mi Cloud pada Xiaomi yang kami kutip dari situs rsddrsoebandi.id.
Fungsi Mi Cloud Dan Cara Menggunakannya
Untuk mendapatkan manfaat dari fitur Mi Cloud di ponsel Xiaomi ini, tentu para pengguna HP Xiaomi wajib melakukan pendaftaran akun Mi Account terlebih dahulu. Cara daftar akun Mi Account agar dapat mengakses Mi Cloud sebagai berikut :
- Langkah pertama Anda buka menu settings kemudian pilih Mi Accounts. Selanjutnya tap pada menu Create an Account.
- Nantinya akan terdapat dua opsi yang dapat digunakan untuk membuat suatu akun Anda bisa gunakan nomor ponsel atau email. Anda bisa memanfaatkan salah satunya.
- Jika Anda kemudian memilih menggunakan alamat email, Anda bisa masukkan alamat email yang masih aktif dan kata sandi untuk akun Mi Account Anda.
- Nanti setelah email didaftarkan, Anda dapat melakukan verifikasi melalui alamat email yang telah Anda pakai tadi.
- Selanjutnya buka alamat email yang dimaksudkan, kemudian temukan surat baru yang dikirimkan oleh Xiaomi. Tap – tap untuk membukanya.
- Selanjutnya Anda klik pada tombol Aktivasi Akun.