Pengunjung Padati Pasar Baru Bandung, Selama 2 Hari Tercatat 20 Ribu Pengunjung Beli Baju Baru

Pasar Baru, Kota Bandung. (Foto: istimewa)

JABARNEWS | BANDUNG – Selama dua hari tercatat sebanyak 20 ribu orang pengunjung di Pasar Baru, Kota Bandung. Jumlah ini menjadi yang terbanyak setelah dua tahun sepi akibat Covid-19.

Ketua Himpunan Pedagang Pasar Baru Bandung (HP2B) Iwan Suhermawan mengatakan, pengunjung Pasar Baru, Kota Bandung mengalami kenaikan yang cukup signifikan sepanjang akhir pekan kemarin. Mereka rerata berbelanja baju baru menjelang lebaran 2022.

Baca Juga:  Tekan Konsumsi Tembakau, 9th ICTOH 2024: Pemkot Bandung Perbanyak Kawasan Tanpa Rokok

“Hari Minggu (24/4/2022) saja sekitar 10.000 pengunjung memadati pasar baru. Jika dijumlahkan dengan hari Sabtu tak kurang dari 20.000 pengunjung memadati Pasar Baru,” katanya, Senin (25/4/2022).

Baca Juga:  Cianjur Dikepung Bencana Alam, Jembatan di Sukaresmi Putus!

Ia menerangkan, para pengunjung banyak rerata membeli baju muslim atau baju koko, tak hanya itu gamis pun laris dibeli.

“Komoditas yang paling laku itu pakaian dari semua tingkatan mulai dari anak-anak, remaja, dewasa dan orang tua. Seperti busana koko dan gamis itu luar biasa peningkatannya,” ucap Iwan.

Baca Juga:  Daop 2 Bandung Sediakan 11 Ribu Tiket Per Hari Untuk Angkutan Lebaran 2022