JABARNEWS | BANDUNG – Bos Tesla dan Space X Elon Musk dikabarkan membeli Twitter dengan nilai fantastis yakni sekitar Rp635 Triliun.
Tidak hanya itu, Elon Musk juga berjanji akan menjadikan Twitter sebagai tempat bagi seseorang untuk dapat ‘berkicau’ secara bebas.
“Kebebasan berbicara adalah landasan dari demokrasi, dan Twitter adalah alun-alun kota digital, di mana hal-hal penting bagi masa depan umat manusia diperdebatkan.” ungkapnya dalam akun Twitter Elon Musk, 26 April 2022.
Keinginan Elon Musk ‘mencaplok’ Twitter sebelumnya mendapat banyak penolakan dari sejumlah pihak di beberapa negara.
“Saya tidak percaya tawaran diajukan @elonmusk (USD54,20) mendekati nilai intrisik @Twitter. Mengingat prospek pertumbuhannya.” komentar pangeran Arab Saudi Al Waleed bin Talal Al Saud di Twitter.