JABARNEWS | CIREBON – Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Cirebon mencatat jumlah hewan ternak yang terkonfirmasi penyakit mulut dan kuku (PMK) mencapai 899 ekor. Penyebaran PMK di Kabupaten Cirebon meluas ke 15 kecamatan.
Hal ini disampaikan Kepala Distan Kabupaten Cirebon Asep Pamungkas. Dia mengatakan, PMK di Kabupaten Cirebon penyebarannya semakin meluas, bahkan berdasarkan catatannya sudah lebih dari 15 kecamatan yang melaporkan kasus tersebut.
“Yang terjangkit PMK terus bertambah dan kini sudah di angka 899 ekor ternak,” ujarnya, Selasa (14/6/2022).
Asep menerangkan, kasus terkonfirmasi PMK pertama kali ditemukan pada 18 Mei 2022, yang didatangkan oleh pedagang dari daerah Jawa Tengah.
Setelah itu, hewan ternak khususnya sapi terus tertular. Bahkan sampai saat ini sudah ada 899 ekor ternak terdiri atas 819 sapi, dan 80 ekor kerbau.