JABARNEWS | BOGOR – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor memcatat, kasus Covid-19 kembali meningkat dari rata-rata 2 kasus per hari pada Mei, pada awal Juni mulai ditemukan di atas 17 kasus harian.
Kepala Dinkes Kota Bogor Retno mengatakan, meski angka penyebaran Covid-19 terus meningkat dari 17 orang per hari menjadi 35 orang per hari, rata-rata yang positif Covid-19 tidak perlu perawatan terlalu banyak dan lama.
“Meskipun terjadi peningkatan kasus, angka positivity rate di Kota Bogor masih relatif rendah, yaitu sebesar 2,92 persen pada periode 6-12 Juni 2022. Angka tersebut masih memenuhi standar positivity rate WHO, yaitu kurang dari 5 persen,” kata Retno Rabu (15/6/2022).
Melihat dari data penyebaran di masyarakat pun tingkat transmisi komunitas di Kota Bogor per tanggal 11 Juni 2022 masih rendah, yaitu berada di tingkat 1 dengan rincian kasus konfirmasi 3,04 per 100.000 penduduk/minggu, Rawat Inap RS 0,63per 100.000 penduduk/minggu dan tingkat kematian 0 per 100.000 penduduk/minggu.
“Terjadi peningkatan kasus Covid-19 saat ini di beberapa negara dipengaruhi subvarian Omicron BA.4 dan BA.5,” tuturnya.