JABARNEWS I SERDANG BEDAGAI – Jembatan besi terletak di Desa Kayu Besar, Kecamatan Bandar Khalifah merupakan akses tercepat penghubung Kabupaten Serdang Bedagai dan Kabupaten Batubara.
Pantauan di lapangan, jembatan tersebut kondisinya rusak parah. Lantai jembatan terbuat dari plat besi sudah berkarat dan terlepas dari bautnya.
Diperparah dengan hilangnya plat besi membuat sebagian lantai jembatan berlobang sehingga sangat membahayakan pengguna jalan yang melintas.
Seorang pengendara motor, Dewi mengaku takut setiap melintas di jembatan tersebut. Hal itu disebabkan sejumlah pengendara motor terjatuh dan masuk ke sungai akibat melintas di jembatan yang bolong tersebut.
“Kawan aku jatuh ke sungai karena ban motornya masuk ke lobang saat melintasi jembatan,” paparnya, Minggu (19/6/2022).