Duh! Puluhan Ekor Sapi di Kabupaten Pangandaran Alami Gejala PMK

Ilustrasi hewan ternak terjangkit PMK. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | PANGANDARAN – Puluhan ekor sapi di Kabupaten Pangandaran mengalami gejala penyakit mulut dan kuku (PMK).

Kepala Dinas Pertanian Pangandaran Sutriaman mengatakan bahwa total keseluruhan sapi yang alami gejala PMK yakni berjumlah 35 ekor sapi.

Baca Juga:  Ratusan Hektar Sawah di Ciganjeng Pangandaran Terendam Banjir Akibat Tanggul Sungai Jebol

Meski begitu, pihaknya belum bisa memastikan apakah 35 sapi itu positif PMK atau tidak.

“Saat ini masih uji laboratorium, kemungkinan hari Jumat hasilnya keluar,” kata Sutriaman dikutip JabarNews.com dari HR-Online, Rabu (22/6/2022).

Baca Juga:  Wisatawan yang Tenggelam di Pantai Barat Pangandaran Akhirnya Ditemukan, Langsung Dibawa Keluarga

Sutriaman menyebut, dari 35 sapi di Pangandaran yang terindikasi gejala PMK, sebanyak 30 ekor sudah dinyatakan membaik. “Namun 5 ekor sapi lainnya saat ini masih dalam perawatan,” tuturnya.

Baca Juga:  IPW Pertanyakan Kapasitas Simpatisan FPI Yang Geruduk Polres Ciamis