Heboh Terkait ACT, Kantornya di Ciamis Tiba-tiba Tutup

Aksi Cepat Tanggap atau ACT
Logo Aksi Cepat Tanggap atau ACT (foto: act.id)

JABARNEWS | CIAMIS – Aksi Cepat Tanggap (ACT) sedang menjadi perbincangan publik. Hal ini menyusul adanya dugaan penyelewengan dana masyarakat untuk bantuan kemanusiaan yang disalurkan melalui lembaga tersebut. Bahkan Bareskrim Polri pun ikut turun tangan.

Baca Juga:  Ini Yang Diinginkan Kabupaten Bandung Dan Kabupaten Bandung Barat

Kehebohan ACT ini juga berimbas ke beberapa kantornya yang berada di daerah. Seperti kantor ACT di Ciamis. Lebih tepatnya di Jalan Ahmad Yani, Kota Ciamis.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Kembali Lepas 21 Ton Bantuan Kemanusiaan untuk Warga Gaza di Palestina

Pada Selasa (5/7/2022) siang, pelang nama masih terpasang di satu rumah toko (ruko), namun kondisi pintu tertutup rapat. Tidak ada aktivitas sama sekali. Pintu tertutup rapat dari luar.

Baca Juga:  Persib Bidik Zachary Herivaux dan Kazuki Takahashi, Ini Kata Robert Alberts

“Per Juli dimerger ke Tasik,” ujar Pimpinan ACT Ciamis, Herdin dikutip dari TribunJabar, Selasa (5/7/2022).