JABARNEWS | BANDUNG – Penerimaan anggota TNI Angkata Laut (AL) melalui Pendidikan Bintara Prajurit Karier (Bintara PK) dan Tamtama Prajurit Karier (Tamtama PK) Gelombang II Tahun Ajaran 2022 mulai dibuka.
Bagi masyarakat yang berminat menjadi prajurit TNI AL bisa melakukan pendaftaran secara online atau daring mulai tanggal 11 Juli hingga 11 Agustus 2022.
Setelah melakukan mendaftaran, maka akan dilakukan proses validasi pendaftaran mulai 18 Juli hingga 11 Agustus 2022. Sementara untuk persyaratan, cara mendaftar, jadwal penerimaan, materi seleksi, dan lokasi pendaftaran dapat dilihat melalui alamat website https://al.rekrutmen-tni.mil.id/.
Dalam keterangannya, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono memerintahkan para Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Danlantamal) selaku Ketua Panda Werving (Panitia Daerah Penerimaan Prajurit) dan para Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) untuk mengajukan calon siswa berdasarkan kebutuhan.
Lebih jauh Yudo menegaskan pemenuhan pos angkatan laut (Posal) di jajaran harus berasal dari putra-putri asli daerah.