JABARNEWS | BANDUNG – Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Ciliwung-Cisadane Kementerian PUPR memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden tanah longsor di area proyek bendungan bercap PSN pada Senin (18/7/2022), lalu.
Kepala BBWS Ciliwung-Cisadane Bambang Heri mengatakan, sebelum terjadi longsor, pihaknya sudah mengantisipasi kejadian longsor ini terjadi.
Area sekitar longsor, lanjut dia, sudah dijadikan sebagai zona tidak aman, jadi para pekerja bisa berhati-hati.
“Kita juga antisipasi memang. Jadi ibaratnya sudah dievakuasi semua pekerja saat longsor terjadi. Jadi nggak ada korban jiwa,” kata Bambang dikutip JabarNews.com dari detik.com, Minggu (24/7/2022).
Dia menjelaskan kejadian longsor terjadi pada tebing yang memang sedang ditangani oleh pihaknya untuk dikuatkan. Tebing di samping spillway itu sebelumnya sudah sering mengalami longsor.