Terus Bertambah, Korban Keracunan Makanan di Sukabumi Menjadi 159 Orang

Ilustrasi keracunan makanan. (foto: istimewa)

JABARNEWS | SUKABUMI – Jumlah korban keracunan makanan nasi kota di Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi terus bertambah. Kini hingga Sabtu (30/7/2022) jumlah korban mencapai 159 orang.

Peristiwa keracuna makanan ini berawal dari nasi kotak acara syukuran warga yang pulang ibadah haji pada Kamis (28/7/2022) kemarin. Warga yang mengalami keracunan merasakan muntah-muntah, mual hingga mencret.

Baca Juga:  Soal Pernikahan Dini, Ridwan Kamil Singgung Kesadaran Masyarakat: Bukan Hanya Tugas Pemerintah

Dari ratusan orang yang menjadi korban saat ini 11 orang ditangani di RSUD Jampangkulon, 4 orang di Puskesmas Ciracap, 2 orang di klinik, dan 142 orang sudah di rumahnya masing-masing.

Baca Juga:  Duh! Puluhan Orang di Cipaku Bogor Keracunan Makanan, Polisi Beberkan Hal Ini

Warga yang keracunan ini berasal dari tiga kampung di Desa Purwasedar yang berdekatan: Kampung Tangkolo, Ciceuri, dan Kampung Saleman.

“Data terkini hingga Sabtu pagi, 30 Juli 2022, sudah tercatat 159 orang,” ucap Kepala Desa Purwasedar Deri Riyana, Sabtu (30/7/2022).

Baca Juga:  Hari Pertama Masuk Kerja Pasca Libur Lebaran, Wali Kota Yana Mulyana Langsung Sidak Pegawai