JABARNEWS | BANDUNG – Ada sejumlah penyebab kaki-kaki mobil bunyi. Hal ini biasanya kerap terjadi ketika melintas polisi tidur.
Jika terus di biarkan, hal ini bisa berakibat fatal. Untuk itu, penyebab kaki-kaki mobil bunyi ini penting diketahui agar bisa segera mengatasinya.
Baca Juga: Bank Bjb Kembali Raih Penghargaan Prestisius Di Indonesia Financial Top Leader Award 2021
Jabarnews.com melansir dari banyak sumber, berikut beberapa penyebab kaki-kaki mobil bunyi:
Penyebab kaki-kaki mobil bunyi
Kaki-kaki mobil bunyi saat polisi tidur bisa terjadi karena keausan pada long tie rod, ini adalah komponen yang terdiri dari beberapa bagian. Akan tetapi apabila long tie rod-nya sudah aus, maka akan membuat setelan menjadi longgar.