Disparbud Garut: Pengembangan Destinasi di Jabar Selatan Butuh Perhatian Besar

Peta Jabar Selatan. (Foto: ydiafrune).

JABARNEWS | GARUT – Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kabupaten Garut Agus Ismail mengatakan, pengembangan destinasi di Jabar Selatan, khususnya Garut Selatan, membutuhkan perhatian yang cukup besar dari Pemda Provinsi maupun Pemerintah Pusat.

“Kita berharap apa yang telah menjadi komitmen bersama kita, baik itu Pemerintah Kabupaten Garut dan Provinsi Jawa Barat termasuk juga Pemerintah Pusat terkait implementasi Perpres Nomor 87 Tahun 2021 itu (tentang Percepatan Pembangunan Kawasan Rebana dan Jabar Bagian Selatan) segera ditindaklanjuti,” kata Agus dalam keterangan yang diterima, Rabu (24/8/2022).

Baca Juga:  Jumlah Pemudik yang Melintas di Tebing Tinggi Jelang Idul Fitri 2023 Meningkat

“Kita berharap salah satu upaya terkait pengembangan Jabar Selatan itu adalah jalan Jabar Tengah-Selatan, karena ini tentu saja akan mendorong bagaimana pergerakan orang, peningkatan aksesibilitas, khususnya potensi-potensi yang ada di wilayah selatan yang selama ini hanya menjadi sebuah potensi yang belum tergali,” tambahnya.

Baca Juga:  Masih PPKM, Pemkot Bandung Monitoring Kegiatan di Tahun Baru Islam

Agus menyampaikan, Pemda Kabupaten Garut pun terus berupaya meningkatkan aksesibilitas yang merupakan poin penting dalam pegembangan wisata.

“Kalau sudah bagus, bisa mendorong orang dan infrastruktur pendukung, atraksi dan kelengkapan pendukungnya. Ini yang kita dorong terus potensi meningkatkan potensi di Garut Selatan,” tuturnya.

Baca Juga:  Antisipasi Kekurangan Pangan Warga Miskin di Garut, Helmi Budiman Klaim Telah Siapkan 100 Ton Beras