JABARNEWS | PURWAKARTA – Guna mencegah kenakalan remaja dari kalangan pelajar, Jajaran Polsek Maniis, Polres Purwakarta terjun memberi penyuluhan ke sekolah yang ada di Kecamatan Maniis, Kabupaten Purwakarta.
Kali ini, kegiatan penyuluhan guna meminimalisir penyalahgunaan narkoba dan obat-obatan terlarang di kalangan remaja digelar di SMAN 1 Maniis.
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Maniis, IPTU Asep Nugraha menyebut pihaknya memberikan penyuluhan kepada para siswa mengenai dampak kenakalan remaja, bahaya narkoba, dan edukasi agar bijak dalam bermedia sosial.
“Kenakalan remaja, narkoba, dan penggunaan media sosial menjadi beberapa poin penting yang kami sampaikan kepada para murid SMAN 1 Maniis. Kami harapkan para generasi penerus bangsa ini nantinya akan menjadi individu-individu hebat yang siap menghadapi perkembangan jaman,” ungkap Asep, pada Rabu, 31 Agustus 2022.
Ia menambahkan, dalam kegiatan ini, Pihaknya juga memberikan edukasi tentang edukasi bahaya pergaulan bebas yang mengarah ke seks bebas sehingga menyebabkan kehamilan.