Mengunjungi Lebak Muncang, Kampung Wisata Paling Keren di Bandung

JABARNEWS │ BANDUNG – Datang ke wilayah Kabupaten Bandung, Jawa Barat, tak lengkap rasanya jika tak berkunjung ke Desa Lebak Muncang. Lebak Muncang merupakan salah satu Desa Wisata yang ditetapkan oleh Pemkab Bandung melalui Surat Keputusan (SK) Bupati Bandung.

Wisata Agroekoedukasi dan Orientasi Budaya menjadi andalan Desa Wisata Lebak Muncang, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung. Meski demikian, masih banyak hal yang bisa memanjakan setiap pengunjung yang datang ke kawasan ini.

Baca Juga:  Siapa Saja Anggota Komite TPPU yang Diketuai Mahfud MD, Termasuk Menteri Keuangan?

Melalui pembinaan yang diberikan oleh pemerintah, potensi-potensi yang ada menjadi bermanfaat serta lebih meningkatkan kelestarian masyarakat Desa Wisata Lebak Muncang.

Baca Juga:  Ramalan Cuaca Bandung, Kamis 19 Mei 2022

Selain itu kecintaan terhadap lingkungan alam, adat dan budaya baik untuk masyarakat sekitar maupun yang berkunjung ke Desa Wisata Lebak Muncang lebih terasa.

Selain lokasi yang strategis, karena berada di jalur alternatif menuju kawasan wisata lainnya, seperti Kawah Putih, Ranca Upas Cimanggu, dan Walini.

Baca Juga:  15 Titik Terpantau dengan Polusi Udara Cukup Tinggi, Satu Lokasi Berada di Bandung

Di Kawasan ini, pengunjung bisa menikmati keindahan alam Kabupaten Bandung hingga makanan khas Sunda. Untuk melihat keindahan Desa Wisata Lebak Muncang bisa dilihat melalui JMN Channel. (red)