Pendukung Jokowi akan Beralih ke Prabowo Subianto di Pemilu 2024, Bagaimana Bisa?

Pemilu 2024
Kolase-Jokowi dan Prabowo Subianto. (Foto: Detik.com).

JABARNEWS | BANDUNG – Sebanyak 34,2 persen pendukung Joko Widodo (Jokowi) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 lalu, akan pindah ke Prabowo Subianto pada Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga:  Risma Laporkan 21 Juta Data Ganda Penerima Bansos ke KPK

Hal tersebut diketahui berdasarkan hasil survei terbaru yang dirilis oleh Lembaga Survei Jakarta (LSJ).

Peneliti LSJ Iqbal Mawardi mengatakan, sebanyak 32,4 persen mengarahkan pilihannya pada Ganjar Pranowo dan 14,8 persen menjatuhkan pilihan pada Anies Baswedan.

Baca Juga:  Sehari Ini Tambah 40 Ribu, Kasus Covid-19 di Indonesia Telah Menyerang 4,6 Juta Orang

Sisanya kata dia, 18,6 persen memilih tokoh-tokoh lain dan sebagian dari mereka belum bisa menentukan pilihan (undecided).

“Hasilnya, sebanyak 34,2 persen pendukung Jokowi mengaku akan memilih Prabowo Subianto,” kata Iqbal dalam paparan survei secara daring, Rabu (7/12/2022).

Baca Juga:  Catat! Ini Program Andalan Anies Baswedan Pangganti Food Estate Era Jokowi