Harlah PPP ke 50, Semangat dan Optimisme Menghadapi Pemilu 2024

Pjs DPW PPP Jawa Barat, Pepep Saepul Hidayat */Fitri Rachmawati/

JABARNEWS | BANDUNG –Hari ini (Kamis, 5 Januari 2023) DPW PPP Jawa Barat memperingati Hari Lahir (Harlah) PPP yang ke 50. Peringatan Harlah yang ke 50 tahun tersebut dilakukan serentak di seluruh Indonesia.

Baca Juga:  Vebrie Verona, Duta Dangdut In Amerika Rilis Single Baru 'Gak Mau Gak Suka Gelay'

Penjabat Sementara (Pjs) DPW PPP Jawa Barat, Pepep Saepul Hidayat mengatakan, Harlah PPP yang ke 50 ini menandakan Partai Persatuan Pembangunan adalah partai yang sudah dewasa. Selama 50 tahun perjalanan PPP menyertai perjalanan bangsa.

Baca Juga:  Berikut Nama-nama Calon Pj Kepala Daerah di Jawa Barat yang Diusulkan ke Kemendagri

“Sehingga kami (PPP) insyaallah telah banyak makan garam dalam perpolitikan di Indonesia, dan telah melalui pasang surut dari Pemilu ke Pemilu sebagai peserta kontestasi, dan itu menambah energi buat PPP, paling tidak memperbaiki diri,” kata Pepep Saepul Hidayat, Bandung, Kamis, 5 Januari 2023.

Baca Juga:  Pernyataan Tegas FTHMI Subang Usai Guru Madrasah Swasta Ditolak Kemenag dalam Rekrutmen PPPK